Search This Blog

Translate

Energi Surya

12 December 2014

Energi Surya adalah energi yang diperoleh dengan mengubah energi panas surya (matahari) melalui peralatan tertentu menjadi sumber daya dalam bentuk lain. Energi surya menjadi salah satu sumber pembangkit daya selain air, uap, angin, biogas, batu bara, dan minyak bumi.

Energi surya telah banyak diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Beberapa diantara aplikasi tersebut antara lain:
  1. pencahayaan bertenaga surya;
  2. pemanasan bertenaga surya, untuk memanaskan air, memanaskan dan mendinginkan ruangan;
  3. desalinisasi dan desinfektisasi.
Terdapat dua jenis teknologi yang dapat digunakan dalam pemanafaatan energi surya, yaitu:
  1. Teknologi Photovoltaic
    Photovoltaic adalah adalah suatu teknologi atau sistem mengenai penggunaan energi matahari dengan cara mengubah energi cahaya matahari menjadi energi listrik. Sistem photovoltaic bekerja dengan prinsip efek photovoltaic. Efek photovoltaic pertama kali ditemukan oleh Henri Becquerel pada tahun 1839. Efek photovoltaic adalah fenomen dimana suatu sel photovoltaic dapat menyerap energi cahaya dan merubahnya menjadi energi listrik. Efek photovoltaic didefinisikan sebagai suatu fenomena munculnya tegangan listrik akibat kontak dua elektroda yang dihubungkan dengan sistem padatan atau cairan saat disimpan di bawah energi cahaya.

    Energi matahari terdiri dari biasan foton-foton yang memiliki tingkat energi yang berbeda-beda. Perbedaan tingkat energi dari foton cahaya inilah yang akan menentukan panjang gelombang dari spektrum cahaya. Ketika foton mengenai permukaan suatu sel photovoltaic, maka foton tersebut dapat dibiaskan, diserap, ataupun diteruskan menembus sel photovoltaic. Foton yang terserap oleh sel photovoltaic inilah yang akan memicu timbulnya energi listrik.

    Sel photovoltaic adalah suatu perangkat yang mengkonversi energi radiasi matahari menjadi energi listrik. Sistem sel photovoltaic pada dasarnya terdiri dari pn junction atau ikatan antara sisi positif dan negatif di dalam sebuah sistem semikonduktor. Sel photovoltaic juga dikenal dengan nama solar cell atau sel surya. Namun perbedaannya terletak pada sumber cahaya yang digunakan. Pada sel photovoltaic sumber cahaya lebih umum dan tidak disebutkan secara jelas. Sedangkan pada sel surya energi cahaya berasal dari radiasi sinar matahari.

  2. Teknologi Non-photovoltaicTidak seperti teknologi photovoltaic yang menggunakan material semikonduktor, salah satu teknologi non-photovoltaic adalah dengan menggunakan cermin untuk mengkonversi energi surya menjadi energi lainnya. Cermin digunakan untuk memfokuskan cahaya matahari yang dapat digunakan untuk memasak ataupun merebus air.
dari berbagai sumber

No comments :

Post a Comment

 
Selamat Datang ^^_____Pembaca Bijak Meninggalkan Jejak_____Terima Kasih^^

Benkyou

Benkyou

Followers

About Me

Hanya ingin berbagi soalnya zaman kuliah dulu banyak terbantu sama postingan orang. Nah, sekarang saatnya 'balas budi'. Mungkin tulisannya tidak terlalu bagus, maklum masih amatiran tapi semoga ke depannya bisa menghasilkan tulisan yang lebih baik lagi. Semoga manfaat. Aamiin... Ditunggu saran dan kritiknya ^^

Total Pageviews